Yogyakarta 31 Mei 2024.
Himpunan Penerbit Jurnal Indonesia laksanakan Rakernas 1 sekaligus FGD penguatan kualitas terbitan Jurnal di Indonesia yang di selenggarakan di UC Universitas Gajah Mada Yogyakarta 31 Mei 2024.
Rakernas 1 HIPJI dan FGD Penerbit Jurnal Ilmiah ini dihadiri sekitar 125 peserta yang terdiri dari pimpinan penerbit jurnal, praktisi, dan editor jurnal dari berbagai daerah di seluruh Indonesia, termasuk dari Rumah jurnal UIN Syahada Padangsidimpuan yang di wakili oleh Dr. Muhammad Roihan Daulay, dan Ardi Oktapian, S.Pd.I., M.Pd.
Rakernas ini juga bertujuan memberikan akses yang lebih mudah terhadap sumber daya manusia, pembiayaan, dan infrastruktur yang diperlukan dalam proses penerbitan jurnal. Dengan adanya kerjasama, kolaborasi, dan pengembangan berkelanjutan yang diharapkan komunitas penerbit jurnal di Indonesia dapat tumbuh dan berkembang secara signifikan.
Rangkaian acara rakernas ini di isi dua pemateri yaitu: Pertama Ir. Ahmad Syauqi Soeratno, M.M., Perwakilan Kadin Perwakilan Daerah Istimewa Yogyakarta dan anggota DPD RI terpilih Dapil DIY periode 2024-2029. Pemateri kedua disampaikan oleh Dr. Ide Bagus Siaputra, S.Psi., seorang praktisi penerbit jurnal ilmiah yang beberapa tahun terakhir kerap menyuarakan gagasannya tentang integritas akademik karya ilmiah. Dia juga saat ini menjabat sebagai Wakil Dekan II Fakultas Psikologi, Universitas Surabaya.
Setelah penyampaian materi yang disampaikan oleh kedua Narasumber tersebut dilanjutkan dengan Focus Group Discussion terkait agenda program kerja dan pemilihan dewan komite Himpunan Penerbit Jurnal Indonesia.
Ketua Umum HIPJI (Dr. Andri Putra Kesmawan) menyampaikan bahwa acara ini bertujuan untuk menciptakan ruang kolaborasi yang efektif di antara penerbit jurnal di seluruh Indonesia. “Melalui forum ini, diharapkan juga tercipta sinergi yang kuat untuk saling mendukung dan mengembangkan kualitas penerbitan jurnal di Tanah Air, Dengan adanya kerjasama, kolaborasi, dan pengembangan berkelanjutan yang diharapkan komunitas penerbit jurnal di Indonesia dapat tumbuh dan berkembang secara signifikan” (Ujar Andri).
Rakernas 1 HIPJI ini merumuskan 3 Dewan komite peningkatan Kualitas Penerbitan Jurnal Ilmiah diantaranya yaitu: 1. Komite Kualitas Terbitan; 2. Komite Pengembangan dan Advokasi; 3. Komite Kolaborasi dan Edukasi. Berdasarkan komite tersebut maka dibentuklah pengurus masing-masing komite terpilih sebagai berikut:
A. Komite Kualitas Terbitan
- Prof. Dr. drh. Retno Widyani, M.S., M.H (Ann Publisher)
- Prof. Dr. J. Julia, M.Pd (Universitas Pendidikan Indonesia)
- Dr. Choiril Anwar, S.Pd.,M.Pd (CV Yudhistt Fateeh)
- Ardi Oktapian, S.Pd.I., M.Pd (UIN Syahada Padangsidimpuan)
- Dr. I Made Surya Negara Sudirman, SE., Ak., MM. (PT Global World Scientific)
- Prof. Dr. Ir. Dahlan Abdullah, M.Kom, IPU. ASEAN Eng (PT Seulanga System Publisher)
B. Komite Pengembangan dan Advokasi
- Dr. Muhammad Roihan Daulay, M.A (UIN Syahada Padangsidimpuan)
- Dodi Ilham (IAIN Palopo)
- Dr. Candra Ditasona, M.Pd (CV Samuel Manurung and Co)
- Dr. H. Puji Isyanto, S.E., MM (Universitas Buana Perjuangan Karawang)
- Adi Fathul Qohar, M.Pt (PT Penerbit Qriset Indonesia)
- Dr. Fauziyah, S.,H., M.,H (Universitas Muhammadiyah Jember)
C. Komite Kolaborasi dan Edukasi.
- dr.Rachmat Hidayat, M.Sc, PhD (HM Publisher)
- Ir. April Lia Hananto, Ph.D (Universitas Buana Perjuangan Karawang)
- Wahyu Mustajab (CV Era Digital Nusantara)
- Dr. Muh. Jaelani Al-Pansori, M.Pd (Bale Literasi)
- Aris Widodo Nuraharjo (Balai Litbang Agama Jakarta)
- Dr. Ir. Muh. Nadzirin Anshari Nur, S. Kom., MT (Universitas Halu Oleo)