Senin (10/01/2022); Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) IAIN Padangsidimpuan mengadakan kegiatan Desiminasi Hasil – hasil Penelitian serta penyerahan Buku Ajar. Penyerahan Buku – BUku tersebut diserahkan langsung oleh Rektor IAIN Padangsidimpuan kepada para penulis untuk selanjutnya akan dipublish di Perpustakaan IAIN Padangsidimpuan dengan 16 judul Buku yaitu Patologi Sosial (Ali Amran, S.Ag.,M.Si.) Pengantar Ekonomi (Ali Hardana, S.Pd.,M.Si.) Fenomena Pembelajaran Di Masa Covid-19: Ditinjau dari Model dan Karakter Pembelajaran, Tantangan dan Harapan (Eka Sustri Harida, M.Pd. dkk) Media dan Teknologi Pembelajaran Bahasa Arab (Istima’, Kalam, Qiroah dan Kitabah) (Irsal Amin, M.Pd.I.) Inovasi Kurikulum Pendidikan Agama Islam di Sekolah dan Madrasah (Dr. Hj. Asfiati, S.Ag.,M.Pd.) Etika Profesi Hukum (Darania Anisa, S.H.I.,M.H.) Ilmu Dakwah (Drs. Kamaluddin, M.Ag.) Kalkulus Diferensial (Suparni, S.Si., M.Pd.) Ulumul Hadits (Drs. Dame Siregar, M.A.) Metodologi Penelitian Kualitatif untuk Penulisan Skripsi dan Tesis Prodi Pendidikan Agama Islam (Dr. Anhar, M.A.) Building a better Vocabulary by Word Formation Process (Fitri Rayani Siregar, M.Hum dkk) Analilis Kontribusi dan Interaksi Antara Pertumbuhan Ekonomi, Kebijakan Fiska dan Demografi terhadap Islamic Human Development Index (I-HDI) pada Provinsi-Provinsi (Dr. Rukiah, S.E., M.Si.) Matematika Diskrit (Dr. Almira Amir, M.Si.) Kontroversi Revisi Ayat dalam berbagai Surat Al-Qur’an (Dr. Ali Sati, M.Ag.) Aljabar Linear Elementer (Dr. Sumper Mulia Harahap). Dalam laporannya, Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) IAIN Padangsidimpuan, Dr. H. Zul Anwar Ajim Harahap, M.A. melaporkan bahwa ada 16 Jurnal IAIN Padangsidimpuan yang telah terakreditasi dan 13 Jurnal yang sedang on going akreditasi.
“Pada kesempatan ini, saya melaporkan kepada Rektor dan para unsur pimpinan juga dosen IAIN Padangsidimpuan, bahwa 29 Jurnal kita telah melalui tahapan akreditasi dengan klasifikasi: 16 Jurnal yang telah terakreditasi dan 13 jurnal yang masih berjalan (on going) akreditasinya. Juga pada kesempatan ini, kami laporkan kepada Rektor atas perkembangan Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) IAIN Padangsidimpuan,” ungkap Zul Anwar Ajim Harahap
“Terima kasih kepada seluruh Peneliti dan Penulis yang terus berjibaku dalam meningkatkan kualitas mutu ilmiah di IAIN Padangsidimpuan, hari ini kita laporkan juga bahwa sebanyak 17 Buku (Outcome Buku dari Hasil Penelitian T.A. 2021) dan 9 Buku (Outcome Buku dari Hasil Penelitian Tahun 2020 On Going T.A. 2021), buku-buku tersebut nantinya akan kita serahkan juga kepada Perpustakaan IAIN Padangsidimpuan agar dapat dimanfa’atkan oleh public, terutama mahasiswa IAIN Padangsidimpuan,” lanjut Beliau.
Sementara itu, Prof. Dr. H. Ibrahim Siregar, MCL. Rektor IAIN Padangsidimpuan turut berbangga atas meningkatnya minat para Dosen dan Peneliti yang terus menjalankan Tri Dharma Perguruan Tinggi.
“Diantara tugas kita dalam mencerdaskan bangsa ini adalah dengan Pendidikan dan Pengajaran, disamping terus focus on research. Kita terus akan berusaha agar semua tulisan dan hasil riset kita terakreditasi dan terindeks dalam skala jurnal ilmiah internasional (scopus). Untuk itu sebagai Rektor yang selama ini mendampingi Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) IAIN Padangsidimpuan, turut bangga atas semua kinerja kita. Mari terus kembangkan minat meneliti dan menulis, (menulislah dan menjadi orang yang dikenang selamanya),” tegas Prof. Dr. H. Ibrahim Siregar, MCL.
Dalam catatan Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) IAIN Padangsidimpuan tahun 2021, masih ada 16 Penulis yang menerima bantuan percetakan Buku Ajar, buku-buku tersebut semuanya masih diproses oleh penerbit, serta Penerima Bantuan LITAPDIMAS BOPTN T.A. 2022, antara lain:
- Penelitian Pembinaan/ Kapasitas = 21 Judul
- Penelitian Dasar Program Studi = 7 Judul
- Penelitian Dasar Interdisipliner = 3 Judul
- Penelitian Pemdidikan Tinggi = 1 Judul
- Penelitian Terapan Pengembangan Global/ Internasional = 2 Judul
- Penelitian Terapan Pengembangan Nasional = 8 Judul
- Penelitian Kolaborasi Antar PT = 2 Judul
- Pengabdian Berbasis Moderasi Beragama = 1 Judul
- Pengabdian Berbasis Program Studi = 1 Judul
- Pengabdian Berbasis Madrasah dan Pesantren = 1 Judul.